Google Analytics merupakan feature dari Google yang dapat digunakan sebagai informasi statistik sebuah website. Bagi yang memiliki memiliki blog, biasanya sudah tidak asing lagi dengan yang satu ini. Alanytics memberikan informasi cukup akurat dari setiap pengunjung yang mengunjungi blog anda. Seperti demografi, karakteristik, teknologi, sumber traffic, hingga perambaan konten. Semuanya disajikan sangat mendetail. Hal tersebut yang membuat blogger mempercayai fasilitas dari Google Analytics. Cara daftar Google Analytics cukup mudah dan simple, anda hanya tinggal daftar menggunakan email dari Google, yaitu Gmail. Masukkan nama blog yang ingin di tracking, trus masukkan kodenya pada blog.
Tapi bagaima cara menghapus account Google Analytics? Atau bagaimana cara menghapus blog yang terlanjur di daftarkan pada Google Analytics?
Mungkin anda punya blog yang sudah tidak aktif, atau rasanya tidak profitable tapi accountnya masih tersimpan pada halaman Google analytics anda. Berikut cara menghapus account di Google Analytics :
1. Silahkan sign in ke Analytics.
2. Pilih salah satu account/blog yang ingin di hapus.
3. Klik panel Admin (posisinya di sebelah kanan atas)
4. Lalu klik lagi nama blog yang tertera pada profiles > tab ‘Profile Settings’
5. Setelah itu klik delete this profile (posisinya di sebelah kanan paling bawah) > delete profile
Selesai
0 komentar:
Post a Comment